Label 1

Upacara HJB 338, Bupati Serahkan Penghargaan

KIM Citrorejo - Upacara Hari Jadi Bojonegoro (HJB) ke 338 di Alun-alun Bojonegoro, Selasa (20/10/2015). Upacara ini diikuti ribuan peserta mulai dari perwakilan masyarakat, linmas, polisi, TNI pelajar, kepala desa (Kades), camat, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) sampai pejabat teras.

Dalam upacara tersebut, Bupati Bojonegoro, Suyoto juga menyerahkan  penghargaan kepada lembaga,instansi dan organisasi masyarakat yang berhasil dalam kinerjanya dan memberikan konstribusi bagi pembangunan Bojonegoro di segala bidang.

Di antaranya penghargaan bagi kecamatan yang berhasil melunasi pajaknya dengan nilai baku di Rp500 juta untuk peringkat I diraih Kecamatan Gondang, peringkat II Kecamatan Margomulyo, peringkat III Kecamatan Ngambon.
Untuk peringkat IV disabet Kecamatan Bubulan,peringkat V Kecamatan Kedewan, peringkat VI Malo, dan peringkat VII diraih Kecamatan Temayang.

Sedangkan untuk pajak antara Rp500 juta sampai Rp1 milyar juara I diraih Kecamatan sugihwaras, juara II Kecamatan Purwosari, juara III Kecamatan Ngraho, juara IV Kecamatan Ngasem, juara V Kecamatan Kanor, juara VI Kecamatan Kasiman. Sementara pajak di atas Rp1 milyar peringkat I diraih Kecamatan Baurno, dan peringkat II Kecamatan Balen.

Sumber : http://www.bojonegorokab.go.id

Post a Comment

0 Comments