Label 1

Mengenal Sejarah, Asal Usul Desa Ngrejeng Kecamatan Purwosari


Desa Ngrejeng  merupakan sebuah Desa yang masuk di wilayah Kecamatan Purwosari , Kabupaten Bojonegoro, terletak di wilayah  barat dari Kabupaten Bojonegoro di KM 40, tepatnya di jalan Raya Ngambon Km.7.

Dewasa ini masih banyak masyarakat yang belum mengetahui asal-usul tentang Desa Ngrejeng, baik dari sejarah maupun cerita rakyat, mitos, legenda yang membahas tentang Desa Ngrejeng, termasuk  arti nama atau asal-usul nama desa  Desa Ngrejeng dan kepala Desa Yang perjabat menjabat kala itu.

Apabila masyarakat tidak mengenal dan tidak mengetahui sejarah daerahnya sendiri, maka dapat dipastikan 50 tahun kedepan masyarakat akan tenggelam ditelan sejarah kelam masuknya sejarah dan budaya asing, dan masyarakat akan kehilangan jati dirinya serta tidak akan pernah tahu bagaimana yang sebenarnya tentang sejarah daerahnya sendiri.

Berikut  akan mencoba untuk menyajikan tulisan ini tentang terbentukanya Desa Ngrejeng yang dikemas secara sederhana agar dapat dengan mudah untuk dipahami dan dimengerti oleh pembaca dengan harapan dapat membuka tabir rahasia dari daerah/Desa Ngrejeng tersebut yang kemudian dapat disumbangkan untuk kepentingan ilmu pengetahuan dan tidak dilupakan oleh generasi mendatang.

Sehingga sangat tepat apa yang dikatakan oleh Bung Karno sang Proklamator yang sekaligus sebagai Presiden R.I. pertama tentang Jasmerah (Jangan sekali-kali melupakan sejarah).

Sampai sekarang  belum ada ahli sejarah atau tokoh lokal yang menulis tentang sejarah Desa Ngrejeng, sehingga ketika timbul suatu pertanyaan tentang bagaimana sejarah/babad Desa Ngrejeng belum dapat terjawabkan. Oleh karena itu perlu dan berharap semoga  ini tulisan ini akan menggugah para sejarawan atau tokoh lokal untuk memperhatikan masalah yang berkaitan dengan sejarah atau babad Desa Ngrejeng, yang pada gilirannya dapat bermanfaat bagi generasi selanjutnya.

Asal Usul Desa Ngrejeng

Pada zaman dahulu kala Desa Ngrejeng sebelum mempunyai nama. menurut  cerita pewayangan jawa pada zaman purba / purwa  terjadi peperangan hebat antara JANAKA dengan RAHWANA yang terjadi di gunung atas angin.

Dalam peperangan tersebut Janaka berhasil mengalahkan Rahwana dengan senjata andalanya berupa panah (jemparing) tetapi rahwana berhasil melarikan diri dalam keadaan terluka parah oleh panah (jemparing) janaka. tersebut.

Dalam perjarianya rahwana lari kearah utara dengan nafas tersengal sengal dan berhenti dibawah Greng (pohon bambu) sambil ngrerang - ngrerang (mengerang kesakitan.) akhirnya tempat tersebut sampai sekarang dinamai dusun Ngegreng Desa Sendangrejo Kecamatan Tambakrejo.

Ditempat tersebut Rahwana sudah mulai membaik namun lukanya belum sembuh total  karena masih diliputi masih perasaan ketakutan oleh pengejaran Janaka. Kemudian Rahwana melanjutkan pelariannya kearah barat Laut dan berhenti di daerah TANGGULANGSI ( sekarang menjadi dusun Klubuk Desa Pelem Kecamatan Purwosari.

Selanjutnya rahwana melanjutkan pelariannya lagi kearah timur laut. dengan arah miring (dalam bahasa jawa NGEJENG) kekanan dari aarah Tanggulangsi melintasi suatu daerah.. Dimana daerah tersebut dijadikan jalan pintas miring ( Ngrejeng) oleh rahwana, maka daerah tersebut di namai DESA NGREJENG.
sampai Sekarang.

Kepala Desa yang pernah menjabat:

  1.     Blanthong ( tidak diketahui s/d tahun 1888 )
  2.     Soerodjoyo ( tahun 1888 s/d 1928)
  3.     Diroes ( tahun 1928 s/d 1968 )
  4.     Soewaji ( tahun 1968 s/d 1983)
  5.     Ngadijoen ( sebagai Pjs tahun 1983 s/d 1988)
  6.     Drs. Muslih ( tahun 1988 s/d 1997)
  7.     Gangsar ( sebagai Pjs 6 bulan tahun 1997 s/d 1998)
  8.     Pasimin ( sebagai Pjs 6 bulan 1997 s/d 1998)
  9.     Soepeno ( tahun 1998 s/d 2006)
  10.     Soepemo ( senagai PJs 9 bulan  tahun 2006 s/d  2007)
  11.     Ginoto ( sebagai Pjs 3 bulan tahun 2006 s/d 2007)
  12.     H. Santoso ( 2007 s/d 2013)
  13.     Ginoto ( sebagai Pjs tahun 2013)
  14.     Warimin ( tahun 2013 sampai sekarang )

Ditulis berbagai sumber- semoga bermanfaat.( KIM Cr)

Post a Comment

0 Comments