Label 1

Hujan Mulai Turun Petani di Ngejeng Mulai Tanam Polowijo

KIM Citrorejo - Hujan yang mulai turun membuat sejumlah petani sawah tadah hujan di Desa Ngrejeng Kecamatan Purwosari Kabupaten Bojonegoro mulai bercocok tanam Polowijo. para petani  umumnya meyakini itu sebagai pertanda kemarau telah berakhir.

“Sawah saya sawah tadah hujan, jadi nunggu hujan turun baru bisa nggarap,” ujar H. Yasin petani di dusun Ngrejeng tersebut.

Ia menambahkan para petani umumnya  tidak menyia-nyiakan segera bercocok tanam. Setelah cukup lama  merugi karena lahan pertanian kekeringan,  segera mengolah  sawah dan ladang. Mudahan-mudahan hujan terus mengguyur sehingga dapat kembali memamfaatkan lahan untuk bercocok tanam,”tambahnya.

lebih lanjut Ia mengatakan Para petani  pada awal-awal memasuki musim hujan seperti sekarang, kebanyakan tidak langsung mengolah lahan untuk tanaman padi, tetapi diolah dan ditanami dulu tanaman palawija seperti kacang dan jagung," ( KIM Cr)

Post a Comment

0 Comments